Langsung ke konten utama

BANKOM SEMPROT SISA BANJIR DI SAMPANGAN

Semarang – minggu 12 April 2020 Hujan deras berdurasi sekitar 3 jam mengguyur Kota Semarang kemarin membuat aliran anak sungai (biasa disebut Kali Tuk oleh warga Sampangan,red) yang bermuara di sungai Banjir Kanal Barat (BKB) tak sanggup menampung debit air.

Akibatnya, air meluap ke badan jalan dan membanjiri pemukiman warga. Luapan air membawa lumpur dan sampah yang membahayakan pengguna jalan.  Bantuan Komunikasi (Bankom) Polrestabes Semarang membersihkan seputar jembatan jalan Lamongan Raya yang tergenang lumpur sisa luapan banjir kali tersebut. Dengan menggunakan mobil dengan tandon 500 liter yang sedihnya sebagai alat Penyemprotan Disinfektan untuk mengendalikan virus covid-19 yang sedang mewabah ini sambil menunggu PMK yang sudah Di koordinasikan. 

Lek No (Panggilan keseharian) penjual Nasi Kucing di sebelah jembatan area Kali Tuk mengaku senang atas respon cepat tersebut, “Terima kasih buat semua yang sudah membersihkan akses jalan ini sehingga sudah tidak ada lagi lumpur sisa luapan banjir yang lumayan tebal,” katanya, Minggu (12/4/2020).

Sementara Sekretaris Bankom Polrestabes Semarang Abdur Rohman mengatakan, banjir tersebut kemungkinan terjadi saat timnya melakukan penyemprotan disinfektan di daerah Wonolopo Mijen. Karena kondisi hujan deras, ia bersama timnya langsung konfirmasi kepada pemohon untuk dijadwalkan ulang

“SAR BANKOM baru pulang penyemprotan disinfektan di wilayah Wonolopo Mijen, kegiatan berhenti karena hujan deras, seharusnya masih ada 3 titik lagi yaitu di Wonosari ada 2 RW dan Wilayah Tugu,” kata Abdur Rohman.

Kemudian SAR pulang, lanjutnya, saat di perjalanan ada laporan masuk mengabarkan terjadi banjir di wilayah sungai sebelah SMP N 13 Sampangan. Respon kedaruratan, pihaknya langsung menuju lokasi sembari berkoordinasi dengan Bhabinsa untuk menyemprot jalan.

“Kita langsung lakukan penyemprotan lumpur di jalan, biar aman terlebih dahulu sambil menunggu PMK (pemadam kebakaran) yang sudah dikoordinasikan sebelumnya,” ungkapnya.

Kemudian tim Fight Civid-19 Bankom bergerak di daerah Tengger yang mana kebetulan salah satu warga yang kebetulan juga anggota Bankom di situ terkena banjir, 2 unit mobil dari Bankom dan IEA Semarang dan satu unit pemadam mini BKM Sasono Mulyo Rejomulyo menuju lokasi. 

“Sampai di perempatan Sampangan dihentikan warga karena KWH Indomart sekitar situ terbakar mengeluarkan api,” bebernya.

Oleh karena itu, sebagian timnya bersama dengan petugas pemadam kebakaran segera mengkondisikan konsleting tersebut.

Oman, sapaannya melanjutkan, setelah berhasil memadamkan, pihaknya bersama Indonesia Ecorsing Ambulance (IEA) Semarang dan damkar mini melanjutkan perjalanan ke lokasi yang dimaksud. (0man Bjg.C.3.1)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

SAR BANKOM GABUNG PENCARIAN KORBAN HANYUT DI KALI SHIORI GUNUNGPATI

SEMARANG - Info masuk ke Posko Induk 24 jam pada Sabtu (28/1/2023) sekitar jam 13.05 WIB bahwa dilaporkan Info awal 1 anak hanyut disungai Shiori wilayah Kelurahan Cepoko Gunungpati.  12 Personil anggota Bankom meluncur bergabung bersama SAR Gabungan untuk melakukan pencarian korban yang diduga hilang sesuai laporan yang diterima Posko Induk 24 Jam Bamkom. Menurut informasi kejadian awal sekitar jam 12.30 WIB telah terjadi anak tenggelam di sungai, kronologi kejadian 5 orang anak sedang mencuci motor di sungai lalu korban ingin berenang di sungai karena arus lumayan besar dan korban tidak bisa berenang lalu korban tenggelam terseret di pusaran arus sungai. Korban atas nama  Arkhan Attaya Amerzaki, Laki laki usia 13 tahun, alamat  Rejosari RT.01 RW.04 Kelurahan Ngijo Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Polsek Gunungpati, Basarnas, BPBD Kota Semarang, bersama warga dan tim SAR Gabungan melakukan pencarian dan penyelaman dilokasi awal, seki

JUM'AT CURHAT, POLRESTABES SEMARANG UNDANG SILATURAHMI DAN APRESIASI ADMIN MEDSOS DAN INSAN PENYIARAN

SEMARANG - Satbinmas Polrestabessmg Semarang mengundang sekaligus silaturahmi dan memberikan apresiasi kepada Admin Media Sosial dan Insan Penyiaran yang ada di Kota Semarang. Jum’at (27/1/2023) bertempat di ruang lobby Polrestabes Semarang Jl. Dr. Sutomo no. 19 Semarang Kasat Binmas AKBP Cristhoper Adhikara Lebang, S.I.K.,S.H., M.Si. Mengundang wakil Ketua Komisi D DPRD Kota Rahmulyo Adi Wibowo sekaligus dalang Facebook MIK Semar, Ketua KPID Jawa Tengah M Aulia Assyahiddin, dan 10 Admin Media sosial baik Admin Facebook, Instagram, Media Cetak, media Penyiaran, maupun media on line yang ada di Kota Semarang.  Semua tamu undangan juga diajak masuk di ruang Libas Command Center yang dimiliki oleh Polrestabes Semarang.  Kapolrestabes Kombes. Pol. Irwan Anwar. S.I.K., SH. M.Hum langsung mengajak masuk dan memaparkan pola kerja ruang Presisi Command Center yang bisa didownload oleh masyarakat umum, mendownload   aplikasi LIBAS melalui playsto

PERAWATAN RADIO PANCAR ULANG (RPU) BANKOM POLRESTABES SEMARANG

Repeater Radio atau lebih dikenal dengan Radio Pancar Ulang (RPU) adalah perangkat radio yang berfungsi untuk memperluas jangkauan komunikasi antar perangkat mobile (radio HT atau mobile rig). Repeater dapat meningkatkan jangkauan komunikasi antar radio HT hingga mencapai radius 40-120km, tergantung konfigurasi perangkat, antena dan pemilihan ketinggian lokasi radio repeater anda. Repeater adalah perangkat yang digunakan untuk memperluas jangkauan radio mobile (HT) hingga mencapai radius 40-120km dari titik pusat repeater. Kualitas jangkauan repeater sangat ditentukan oleh letak, posisi dan ketinggian, serta jenis antena yang dipergunakan. Dengan posisi ketinggian yang tepat, bebas pandang, serta semakin tinggi mutu antena, maka jangkauan akan semakin luas dan jernih.  Repeater atau RPU Bankom ada di 2 lokasi, diatas berlokasi di desa Kalisidi Ungaran dan di PDAM Manyaran Kota Semarang  Demikian juga bankom Polrestabes Semarang sebagai sarana Pancar Ulang komunikasi membutuhk